Judul : Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada?
link : Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada?
Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada?
"Tidak ada orang yang bodoh, yang ada hanyalah orang malas."
Banyak orang yang berkata begitu dan terus terang saja saya tidak setuju. Jika tidak ada orang bodoh, mengapa kata "bodoh" muncul di kehidupan kita? bahkan kata itu ada di dalam kamus terjemahan bahasa asing atau pun KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia). Mungkin orang-orang ini ingin mengatakan bahwa jika kita malas kita akan menjadi bodoh, dengan kata lain jika kita bodoh, itu akibat dari kemalasan. Tapi mengapa tidak dikatakan saja jika akar kebodohan ialah malas, walaupun memang tidak semua yang bodoh itu malas.
Mari putar kembali memori kita di masa lalu, saat masih sekolah ada teman atau pun mungkin kamu termasuk orang yang rajin (baca: berusaha selalu) mengerjakan PR Matematika tapi karena kemampuan yang terbatas, meskipun sudah berusaha bergaul dengan teman yang jago matematika belajar kita tetap tidak mengerti dan memilih menanyakan jawaban pada teman. Atau mungkin ada orang-orang yang lahir dengan kebutuhan khusus sehingga tidak memungkinkan untuk menekuni suatu bidang. Ada juga orang yang kemampuan kognitifnya rendah tapi luar biasa dalam kemampuan motorik, dan sebaliknya. Intinya, bodoh dan malas ada dalam konteks yang berbeda-beda. Mengapa mengingkari sebuah kata yang jelas-jelas ada? Bodoh ya karena tidak bisa mengerti atau tidak mampu melakukan. Malas ya karena tidak ada keinginan untuk bergerak.
Kalimat di atas pertama kali saya dengar di sekolah, diucapkan oleh guru saya pada teman sekelas dan mungkin untuk kami semua yang berada di situ. Dengan tidak mengurangi rasa hormat saya terhadap guru, saya keberatan dengan statement seperti itu. Mungkin untuk memotivasi kami tapi saya merasa kurang pas dengan kalimat itu. Seperti biasa, saya tak protes dan hanya bergumam dalam hati.
Tapi pada akhirnya, Dampak dari setiap kalimat yang keluar dari mulut kita tergantung dari orang yang mendengarnya. Sejauh ini tidak ada orang yang keberatan dengan 'statement' tersebut. Saya berasumsi mungkin karena sebagian besar masyarakat mampu mem-filter kata demi kata meski tidak tepat sasaran jadi tidak ada yang keberatan dengan kalimat "tidak ada orang yang bodoh, yang ada hanya orang malas".
Demikianlah Artikel Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada?
Sekianlah artikel Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Benarkah Orang Bodoh Itu Tidak Ada? dengan alamat link Sapiens